Universitas Udayana Jalin Kerja Sama dengan PT. Ravishankar Shukla University, India

Jimbaran - Rektor Universitas Udayana (Unud) menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT. Ravishankar Shukla University, India bertempat di Ruang Bahasa Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Kamis (27/6/2024).

Penandatanganan MoU yang merupakan usulan dari Fakultas MIPA ini turut dihadiri oleh Dekan Fakultas MIPA, Koordinator Program Studi Farmasi, Koordinator UPIKS Fakutas MIPA, Prof. I Made Agus Gelgel Wirasuta, Koordinator Kerja Sama dan Humas, Subkoordinator Kerja Sama Luar Negeri beserta jajaran. Sementara dari PT. Ravishankar Shukla University, India yang hadir yakni Dr. Deependra Singh selaku International Relation Cell of Pt. Ravishankar Shukla University, Raipur and Chairman of Education Regulation Committee, Pharmacy Council of India, Dr. Rohit Dutt (Principal) Gandhi Memorial National College, Ambala Cantt, Haryana, India, dan Dr. Vikram Kumar Sahu (Principal) Maharana Pratap College of Pharmacy Kanpur India.

Rektor Unud Prof. Ngakan Putu Gede Suardana dalam kesempatan ini menyampaikan kerja sama ini menjadi sebuah komitmen bersama dalam bidang kesehatan, khususnya dalam bidang farmasi. Penandatanganan MoU ini mengawali kerjasama yang dirancang oleh kedua belah pihak, khususnya Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA dalam rangka mengembangkan berbagai kerjasama teknis dalam bidang kesehatan, khususnya farmasi, dan beberapa peluang lainnya yang bisa dijajaki diantaranya dalam bidang akademik, pengembangan riset bersama, SDGs dan peluang kerja sama lainnya.

Sejauh ini Universitas Udayana juga telah menjalin berbagai kerja sama dengan beberapa institusi di India antara lain Bharathidasan University, Veer Narnad South Gujarat University, University of Agriculture Sciencees, MoU Indian Institute of Technology, Institute for Engineering Research and Publikation (IFERP).

"Kita meyakini MoU ini akan menjadi sebuah kekuatan kerjasama yang memberikan dampak positif dalam bidang  kesehatan. Dengan bersama-sama menggunakan sumber daya, keahlian dan jaringan yang ada, kita dapat mencapai lebih banyak hal dibandingkan yang dapat kita capai secara individu," ungkap Rektor Unud.

Sementara Dr. Deependra Singh International Relation Cell of Pt. Ravishankar Shukla University menyampaikan sekilas mengenai universitasnya yang berdiri sejak 1962 yang saat ini memiliki  32 fakultas. Pt. Ravishankar Shukla University   merupakan salah satu institut terbaik di India. Dalam kesempatan ini pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih karena telah berhasil menginisiasi kerja sama dengan Universitas Udayana, dan berharap nantinya menjadi mitra aktif bagi kedua belah pihak dalam megembangkan berbagai kerja sama teknis.