Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Informasi Berikan Materi di 1st US-ABC Indonesia Innovation Series & SME Workshop
Denpasar - Dalam rangkaian perayaan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-24 yang diselenggarakan di Provinsi Bali, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Informasi Prof. I.B. Wyasa Putra menjadi salah satu Pemateri dalam acara 1st US-ABC Indonesia Innovation Series & SME Workshop yang dilaksanakan di Gedung Wiswa Sabha Kantor Gubernur Bali, Senin (26/8/2019). Workshop ini mengambil tema "Empowering Innovation, Creativity and Upskiling Talent for National Development".
Selain Prof. I.B. Wyasa Putra, Workhsop ini juga menghadirkan beberapa pemateri lainnya yaitu Dirjen Penguatan Inovasi Kemenristekdikti Dr. Ir. Jumain Appe, Asisten Deputi Telematika dan Utilitas Kementerian Koordinator Perekonomian Eddy Satrya, MA., RSP Manager Philip Moris (Sampoerna) Tias Gatra Annisa, Senior Direktur Expedia Group Choo Ping Ang, dan Head of Goverment Affair Juul Labs Wilson Andrew.
Prof. Wyasa Putra menyampaikan materi "Harnessing, Upscaling Talent to Boost National Development: Disconnection between University Research Paradigm with the New Fact of the Disruptive World". Dalam paparannya beliau mengajak peserta untuk mendiskusikan bersama tentang hal paling fundamental dalam pendorong pengembangan inovasi, dan menjawab tantangan, bahwa tingginya perkembangan inovasi tidak diimbangi oleh regulasi, dan perlunya melihat realitas sebagai realitas, dan tidak ada waktu untuk berandai-andai dan menata ulang kembali mindset terhadap pengembangan inovasi. (HM)