Rektor Unud Terima Kunjungan Universitas Minnesota Amerika Serikat
Bukit Jimbaran - Universitas Udayana menerima kunjungan dari Universitas Minnesota, Amerika Serikat, Senin (29/05/2017) yang difasilitasi oleh Pusat Kajian One Health Unud. Rombongan diterima oleh Rektor Unud di Ruang Bahasa Gedung Rektorat Kampus Bukit Jimbaran. Kunjungan ini dilaksanakan disela-sela kegiatan Stadium General “Revealing One Health Approach to Detect, Prevent, and Respond to Emerging Infectious Disease (EID) and Zoonosis Issues” yang dilaksanakan di Fakultas Kedokteran Unud Kampus Sudirman Denpasar. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya peningkatan dan penguatan kapasitas Unud sebagai salah satu jejaring Indonesia One Health University Network (INDOHUN) dalam perluasan ilmu mengenai pendekatan One Health.
Kunjungan dihadiri oleh Rektor Unud, Prof. Dr. dr. Ketut Suastika, Sp.PD-KEMD, Koordinator One Health Unud, Dr. dr. Nyoman Sri Budayanti, Sp.MK(K), Koordinator INDOHUN, Prof. drh. Wiku Adisasmito, M.Sc., Ph.D, Associate Dean of School of Public Health, University of Minnesota, Associate Dean of College of Veterinary Medicine, University of Minnesota, Regional Technical Advisor of One Health Workforce Project, South East Asia University Network Foundation, dan Koordinator One Health Universitas Gadjah Mada serta undangan lainnya.
Rektor Unud, Prof. Ketut Suastika dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kunjungan dari Tim INDOHUN dan Universitas Minnesota terutama terkait dengan One Health Collaboration Center (OHCC). Unud merasa bangga menjadi salah satu anggota INDOHUN serta dapat berperan aktif dalam kegiatannya. Prof. Suastika juga menyampaikan telah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Bali dalam pengimplementasian One Health di kehidupan nyata. Ada beberapa masalah yang perlu ditanggulangi terkait dengan One Health, terutama dalam mengatasi beberapa penyakit zoonosi dan penyakit baru lainnya yang selalu muncul di Bali, mengingat Bali merupakan daerah tujuan wisata. Prof. Suastika berharap kerja sama ini dapat diimplementasikan dalam kehidupan nyata dan dapat ditingkatkan lagi di masa-masa yang akan datang.
Perwakilan dari Universitas Minnesota menyampaikan akan mendukung Unud sebagai salah satu anggota INDOHUN. Universitas Minnesota juga akan menginisiasi kerja sama dengan pihak Unud dalam hal pertukaran mahasiswa, dosen, kerjasama penelitian, dan kerja sama lainnya yang memberi manfaat bagi kedua belah pihak. (HM)