Tourism Confucius Institute (TCI) Universitas Udayana Raih Penghargaan “The Excellent Confucius Institute In Media Engagement Of 2024”

Rabu (12/3/2025), The Chinese International Education Foundation China secara resmi merilis sekaligus mengumumkan pemenang penghargaan "The Excellent Confucius Institute in Media Engagement of 2024". Penghargaan ini diberikan kepada 61 Confucius Institute (CI) di seluruh dunia dari total 548 Confucius Institute di seluruh dunia dan Tourism Confucius Institute (TCI) Fakultas Pariwisata Universitas Udayana (Unud) termasuk dalam daftar pemenang tersebut.

Penghargaan ini dirangkaikan dengan perayaan ulang tahun ke-20 berdirinya Confucius Institute di China. Penilaian penghargaan ini didasari oleh keaktifan sebuah CI dalam menyelenggarakan kegiatan bermanfaat secara global serta aktif mengirimkan artikel serta video kegiatan ke platform media Confucius Institute yang berpusat di Beijing-China, seperti akun resmi WeChat dan kanal Douyin.

Penghargaan ini merupakan sebuah pencapaian bergengsi di tingkat internasional bagi TCI Fakultas Pariwisata Universitas Udayana. Keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras dan kerjasama tim TCI Fakultas Pariwisata Universitas Udayana yang solid dan produktif dalam menyelenggarakan beragam aktivitas yang bermanfaat seperti pembelajaran Bahasa Mandarin baik di kalangan universitas maupun ke stakeholder lainnya, workshop, dan program budaya.

Pencapaian ini tidak terlepas dari dukungan penuh  pimpinan dan staf Universitas Udayana, pimpinan dan staf di Fakultas Pariwisata, serta Direktur Indonesia dan Direktur China TCI, para instruktur serta staf TCI Fakultas Pariwisata Universitas Udayana.

Proses dalam pencapaian terhadap penghargaan ini tentu tidak mudah karena penilaian terhadap kinerja didasari atas rekam jejak dari proses kegiatan, serta publikasi yang dikumpulkan dan didata secara selektif dan berkelanjutan. Ke depannya, TCI Fakultas Pariwisata Universitas Udayana bertekad untuk meningkatkan kinerja lembaga agar dapat meraih pencapaian lain sehingga dapat mengepakkan sayap TCI, Fakultas Pariwisata dan Universitas Udayana di kancah internasional dan memberikan manfaat yang optimal untuk lembaga dan masyarakat secara luas.