SIDANG PROMOSI DOKTOR DESAK PUTU PUTRI MAHARANI S.E., M.Si. PROGRAM STUDI DOKTOR ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS UDAYANA

Kondisi pandemi Covid-19 yang menyebabkan menurunnya sektor pariwisata di Bali seharusnya jadi momentum peningkatan sektor pertanian khususnya di Tabanan. Hal ini seharusnya membawa dampak positif pada peningkatan kesejahteraan petani. Realita yang terjadi produktivitas dan kesejahteraan petani padi menurun. Ini mengindikasikan bahwa sektor pertanian masih menjadi sektor marjinal dan kesejahteraan petani di Kabupaten Tabanan belum mengalami peningkatan.

 

 

 

Pada kesempatan yang berbahagia ini Jumat, 16 Juni 2023 Promovenda Desak Putu Putri Maharani, S.E., M.Si. menyampaikan Disertasi dengan topik: Determinan Kesejahteraan Petani Padi Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Kabupaten Tabanan Provinsi Bali

 

Tujuan penelitian ini adalah: menganalisis: 1) pengaruh peran pemerintah, inovasi dan kualitas sumber daya manusia terhadap kinerja kelembagaan petani padi di Kabupaten Tabanan; 2) pengaruh peran pemerintah, inovasi, kualitas sumber daya manusia dan kinerja kelembagaan terhadap kesejahteraan petani padi di Kabupaten Tabanan; 3) pengaruh tidak langsung peran pemerintah, inovasi dan kualitas sumber daya manusia terhadap kesejahteraan petani padi melalui kinerja kelembagaan petani padi di Kabupaten Tabanan. Hasil penelitian menyimpulkan: 1) Peran pemerintah, inovasi dan kualitas sumber daya manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja kelembagaan petani padi di Kabupaten Tabanan; 2) Peran pemerintah, inovasi, kualitas sumber daya manusia dan kinerja kelembagaan petani padi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesejahteraan petani padi di Kabupaten Tabanan; 3) Kinerja Kelembagaan memediasi secara parsial pengaruh peran pemerintah, inovasi dan kualitas sumber daya manusia terhadap kesejahteraan petani padi di Kabupaten Tabanan.

 

 

 

Sidang Promosi Doktor ini dilaksanakan secara Offline, Promotor dari Promovenda adalah Prof. Dr. Nyoman Djinar Setiawina,S.E., M.S., serta Kopromotor I Dr. I Nyoman Mahaendra Yasa, S.E.,M.Si., dan Kopromotor II Prof. Dr. Drs. Made Kembar Sri Budhi, M.P. Ujian Promosi Doktor dipimpin oleh Ketua Sidang yang pada kesempatan ini dipimpin oleh Ibu Koprodi, Ibu Prof. Dr. Ni NyomanYuliarmi, S.E., M.P. Promovenda berprofesi sebagai Penyiar TVRI Nasional dan Bali-Vokal,Modelling, MC,Acting COACH dan Promovenda berhasil lulus ujian dengan predikat.