Website Program Studi

Program Studi Magister Ilmu dan Teknologi Pangan merupakan Prodi yang tergolong masih muda di Program Pascasarjana Universitas Udayana.  Proses penyusunan proposal pembentukan Program Studi ini telah di mulai dari bulan Januari 2011 oleh task force yang beranggotakan staf dosen dari Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana.

Setelah bekerja hampir 1,5 tahun, kerja task force ini membuahkan hasil, yaitu pada tanggal 14 Mei 2012 Program Studi Magister Ilmu dan Teknologi Pangan disetujui ijin penyelenggaranya berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 166/E/O/2012.  Sebagai Prodi baru, Prodi Magister Ilmu dan Teknologi Pangan mulai menerima mahasiswa pada tahun ajaran 2012/2013.  Pada tahun 2013 Program Studi Magister Ilmu dan Teknologi Pangan mengajukan usulan akreditasi ke BAN-PT, dan setelah melalui proses evaluasi administrasi serta visitasi, Program Studi ini memperoleh nilai B yang dituangkan dalam Keputusan BAN-PT No. 183/SK/BAN-PT/Akred/M/2014 tanggal 28 Juni 2014. Program Studi Magister Ilmu dan Teknologi Pangan juga telah memperoleh sertifikat ISO 9001:2008 pada tanggal 30 Juli 2013.

Visi dan Misi Teknologi Pangan

VISI
    Menjadi lembaga pendidikan yang mampu menghasilkan Magister Ilmu dan Teknologi Pangan yang unggul, mandiri, dan berbudaya pada tingkat nasional pada tahun 2022 dan internasional pada tahun 2032.

MISI

  1. Memberdayakan sumber daya yang ada di PS Magister Ilmu dan Teknologi Pangan untuk mencapai institusi yang bermutu berlandaskan ilmu pengetahuan dan nilai budaya.
  2. Menyelenggarakan pendidikan yang bermutu untuk menghasilkan Magister Ilmu dan Teknologi Pangan yang berdaya saing, bermoral dan berintegritas tinggi sesuai dengan tuntutan masyarakat.
  3. Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang Ilmu dan Teknologi Pangan yang sesuai dengan kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.

 

 

Pejabat

Jabatan : Koordinator Program Studi

NIP : -

Nama Pejabat : Dr. Ir. Ni Made Wartini, MP.

Periode Awal : 0000-00-00

Periode Akhir : 0000-00-00

Website :

Detail

Nama Fakultas : S2 Ilmu dan Teknologi Pangan
Alamat : Gedung Pascasarjana, Universitas Udayana Jalan P.B. Sudirman Denpasar
Telepon : 0361 - 223797
Email : s2itpangan@unud.ac.id - itps2unud@yahoo.co.id
Website : s2itp.unud.ac.id