UNUD SELENGGARAKAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA PASCASARJANA TAHAP II TAHUN 2017

Denpasar – Universitas Udayana kembali menyelenggarakan seleksi penerimaan Pascasarjana, Minggu (16/07/2017). Ujian kali ini bersamaan dengan pelaksanaan Ujian Seleksi Jalur Non Reguler atau dikenal dengan program Ekstensi. Seleksi Tahap II ini diperuntukkan bagi Program Studi yang belum terpenuhi daya tampungnya. Seleksi diikuti oleh 348 peserta dengan rincian untuk program Doktor(S3) 75 orang, Magister (S2) 253 orang dan Profesi 20 orang. Ujian dilaksanakan di Gedung Program Pascasarjana Kampus Sudirman Denpasar.

Materi yang diujikan pada seleksi adalah Tes Potensi Akademik (TPA), tes Bahasa Inggris, tes Kemampuan Dasar (TKD) dan wawancara yang sebelumnya sudah dilaksanakan pada program studi masing-masing, Sabtu (15/07/2017).  

Dalam persyaratan pendaftaran, peserta adalah warga Negara Indonesia yang memiliki ijazah sesuai dengan bidang ilmu yang dipilih dari Perguruan Tinggi (PT) Negeri, atau PT Swasta dan PT luar negeri yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi. Khusus untuk warga Negara asing harus memiliki ijazah dan memperoleh ijin belajar dari Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia serta mampu berbahasa Indonesia dengan baik dan benar untuk mengikuti pendidikan Pascarsajana.

Dalam seleksi kali ini ada 8 Program Doktor (S3) yang dibuka, untuk Magister 21 Program Studi dan Profesi 2 Program Studi. Pengumuman hasil seleksi direncanakan pada tanggal 20 Juli 2017. (HM)


(Suasana ruang ujian tulis pascasarjana tahap ke 2, bertempat di kampus unud denpasar)