Mahasiswa Program Studi Pariwisata Universidade Nasional Timor Loro Sa’e Kunjungi Unud
(Dekan Fakultas Pariwisata, I Made Sendra bersama Ketua Program Studi Pariwisata UNTL, Aloysius Hendriki)
Bukit Jimbaran – Universitas Udayana menerima kunjungan mahasiswa Program Studi Pariwisata Universidade Nasional Timor Loro Sa’e (UNTL), Jumat (14/07/2017) di Ruang Bangsa Gedung Rektorat Kampus Bukit Jimbaran. Kunjungan ini diikuti oleh 40 mahasiswa Program Studi Pariwisata UNTL dan merupakan implementasi dari penandatanganan Nota Kesepahaman kedua belah pihak.
Ketua Program Studi Pariwisata UNTL, Aloysius Hendriki menyampaikan sebelum ke Unud, rombongan sudah mengunjungi ke dua objek wisata di Bali. Kunjungan ke Universitas Udayana bertujuan untuk menggali informasi khususnya bidang pariwisata di Fakultas Pariwisata Unud. Rombongan juga berencana akan mengunjungi Laboratorium Fakultas Pariwisata. Lebih lanjut Aloysius mengenalkan sekilas profil Program Studi Pariwisata UNTL.
Dekan Fakultas Pariwisata, I Made Sendra yang menerima rombongan dalam sambutannya memperkenalkan objek wisata yang ada di Bali yang berlandaskan kebudayaan. Bali memiliki objek wisata yang sudah menjadi warisan budaya dunia yakni objek wisata Jati Luwih dan Taman Ayun. Lebih lanjut Made Sendra mengenalkan sekilas tentang profil Universitas Udayana. Made Sendra juga menyampaikan Fakultas Pariwisata mendukung internasionalisasi perguruan tinggi dan sangat terbuka untuk bekerjasama dengan berbagai universitas luar negeri, salah satunya adalah dengan UNTL, dan berharap ke depan kedua belah pihak bisa melaksanakan kegiatan teknis lainnya dalam berbagai bidang diantaranya visiting lecturer, student exchange, seminar, dll rangka implementasi MOU.
Dalam sesi diskusi topik yang dibahas mengenai kurikulum, sistem pariwisata di Bali, Hubungan pariwisata lokal dan internasional, serta dunia kerja bagi lulusan Fakultas Pariwisata. (HM)
(Mahasiswa Program Studi Pariwisata Universidade Nasional Timor Loro Sa’e (UNTL) saat kunjungan ke Universitas Udayana)