Kunjungan dari SMAN 2 Bukittinggi Sumatera Barat
Pada penghujung tahun 2016 Universitas Udayana kembali mendapat kunjungan Study Kampus dari SMAN 2 Bukittinggi Sumatera Barat. Rombongan yang terdiri dari 36 Orang meliputi 26 orang siswa dan 10 Orang guru pendamping diterma di ruang rapat Unit Sumber Daya Informasi (USDI) oleh kepala Biro Administrasi Akademik Drs.Ketut Amoga Sidi.
Kepala Sekolah SMAN 2 Bukittinggi selaku Ketua Rombongan Ermizar., S.Pd.M.Si, menjelaskan bahwa kunjungan ini baru pertama kali dilakukan ke Universitas Udayana untuk mendapatkan informasi tentang sistem seleksi yang ada di Universitas Udayana karena banyak peserta didiknya yang berminat untuk melanjutkan ke Universitas Udayana.
Setelah pemaparan dari Kepala Biro Administrasi Akademik diisi dengan sesi tanya jawab dimana banyak siswa maupun guru pembimbing yang mengajukan pertanyaan, diantaranya mengenai kiat-kiat dalam memilih Program Studi di Universitas Udayana. Hal ini langsung dijawab oleh Kelapa Biro Administrasi Akademik bahwa untuk pemilihan Program Studi harusnya disesuaikan dengan bakat, minat dan kemampuan,banyak yang menentukan pilihan hanya berdasarkan informasi dari teman dan sekedar ikut-ikutan. Informasi yang cukup tentang Program Studi yang dipilih sangatlah penting untuk menghindari salah pilih atau macet kuliah karena tidak sesuai dengan keinginan. Selain itu banyak juga pertanyaan yang diajukan oleh pihak Sekolah SMAN 2 Bukittinggi diantaranya tentang jenis-jenis Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada sampai dengan jenis-jenis Beasiswa yang ditawarkan. Hal ini menandakan bahwa antusisme yang tinggi dari siswa yang berkunjung untuk mendapatkan informasi.
Pada penghujung acara ditutup dengan serah terima kenang-kenangan dan acara foto bersama. Dari pihak SMAN 2 Bukittinggi menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap penerimaan dari pihak Universitas Udayana dan berharap untuk tahun-tahun selanjutnya dapat diterima kembali berkunjung ke Universitas Udayana.
(BdiAs)