Universitas Udayana Terima Kunjungan Wakil Rektor III Universitas Khairun

Jimbaran - Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Udayana (Unud) Dr. Gusti Ngurah Alit Susanta Wirya, SP.,M.Agr didampingi Kepala Biro Kemahasiswaan dan pimpinan unit di bidang kemahasiswaan menerima kunjungan Wakil Rektor III Universitas Khairun dan jajaran bertempat di Ruang Bahasa Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Jumat (29/11/2024). Kunjungan ini dalam rangka studi banding kegiatan kemahasiswaan dalam upaya mendorong meningkatnya pengelola SDM kegiatan kemahasiswaan Universitas Khairun.

Wakil Rektor Dr. Gusti Ngurah Alit Susanta Wirya dalam sambutannya menyampaikan kunjungan ini diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi antara Universitas Khairun dengan Universitas Udayana. Lebih lanjut Wakil Rektor memperkenalkan sekilas mengenai profil universitas dan kegiatan bidang kemahasiswaan di Universitas Udayana.

Di bidang kemahasiswaan ada beberapa kegiatan seperti pembinaan prestasi mahasiswa, pemberian beasiswa, dan juga MBKM. Wakil Rektor membuka ruang untuk berdiskusi terkait bagaimana pengelolaan bidang kemahasiswaan di Universitas Udayana.

Sementara Wakil Rektor III Universitas Khairun Abdul Kadir Kamaluddin, SP.,M.Si menyampaikan ucapan terima kasih atas penerimaan dari Universitas Udayana, dimana kunjungan ini dimaksudkan untuk saling bertukar pikiran dalam hal pengelolaan bidang kemahasiswaan. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya untuk menjalin komunikasi dengan universitas yang ada di Indonesia mengingat Universitas Khairun berada di kawasan timur.

Dalam hal pengelolaan kemahasiswaan, Universitas Khairun memiliki sekitar 18 ribu mahasiswa dengan 18 Fakultas. Prestasi mahasiswa di Universitas Khairun dalam tiga tahun terakhir mengalami peningkatan tetapi tahun 2024 ini sedikit menurun terutama dalam hal lolos ke tingkat nasional. Di bidang kemahasiswaan, pihaknya mengangkat staf ahli untuk mengakomodir semua kegiatan-kegiatan di bidang kemahasiswaan dimana juga ada Tim coaching serta diberikan anggaran. Bagi mahasiswa yang mendapat prestasi pihak universitas juga memberikan apresiasi sebagai penyemangat termasuk dosen pendamping atau pembinanya.

Pengelolaan bidang kemahasiswaan di Universitas Udayana dalam kesempatan tersebut dijelaskan oleh Kepala Biro Kemahasiswaan Drs. I Ketut Kartika yang dilanjutkan dengan diskusi.