Tim Asesor LAMEMBA Lakukan Asesmen Lapangan Pada Program Studi D3 Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Denpasar - Tim Asesor Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) melaksanakan asesmen lapangan dalam rangka akreditasi pada Program Studi Diploma III Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana (Unud) yang berlangsung selama dua hari yakni 27 dan 28 Juni 2024. Pembukaan asesmen dilaksanakan di Gedung MM Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unud Kampus Sudirman Denpasar, Kamis (27/6/2024).

Hadir dalam acara pembukaan yakni Rektor Unud, Para Wakil Rektor, Ketua Lembaga, Kepala UPT dan USDI, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis beserta jajaran, Senat, Koordinator Program Studi, Guru Besar, Dosen, Alumni dan undangan lainnya. Sementara Tim Asesor yang hadir yakni Suryo Budi Santoso, SE., M.SA., Ph.D dan Dr. Drs. Sumiadji, M.SA., Ak., CA.

Rektor Unud Prof. Ngakan Putu Gede Suardana dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada para Asesor yang telah hadir di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana untuk melakukan asesmen terhadap Program Studi Diploma III Akuntansi. Lebih lanjut Rektor mengatakan bahwa akreditasi ini merupakan keharusan untuk bagaimana kita mengukur seberapa jauh penjaminan mutu kita baik di program studi maupun di perguruan tinggi. Salah satu untuk menilai indikatornya adalah melalui akreditasi, apakah penjaminan mutu sudah benar-benar berjalan di program studi tersebut. Kedatangan Asesor yang merupakan untuk ketiga kalinya ini diharapkan dapat memperlihatkan perubahan yang sudah dilakukan melalui PPEPP yang sudah dilaksanakan. Jika PPEPP ini berjalan dapat dipastikan mutu pendidikan kita pasti akan  baik.

"Kami sangat berkomitmen, pimpinan Universitas Udayana sangat berkomitmen, kami setiap tahun melaksanakan AMI. Jadi Audit Mutu Internal untuk melihat apakah SPMI ini berjalan di seluruh program studi yang kita miliki," ujar Rektor.

Sementara untuk potret dari luar tentunya dari SPME, dimana ada akreditasi yang asesmen lapangannya dilakukan saat ini. Rektor berharap hasilnya sesuai dengan yang diharapkan, dimana melalui Asesmen ini asesor akan melihat hasil evaluasi diri yang telah dilakukan beserta dengan bukti-buktinya. Rektor berkeyakinan Pimpinan Fakultas Ekonomi dan Bisnis sudah mempersiapkannya dan mudah-mudahan hasil yang diraih adalah Unggul.

Sementara Perwakilan Asesor Suryo Budi Santoso, Ph.D dalam kesempatan tersebut menyampaikan melalui asesmen ini pihaknya akan memotret program studi dan mengecek perkembangannya. Asesor juga mengharapkan dapat difasilitasi permintaan data yang diminta, dimana selama dua hari ini akan dipotret kinerja dari Program Studi.

Pembukaan asesmen diakhiri dengan pembacaan pernyataan komitmen bersama oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unud Agoes Ganesha Rahyuda, Ph.D. Kemudian dilanjutkan dengan agenda wawancara oleh Tim Asesor.