Wisuda Ke-140 Universitas Udayana, Rektor Lepas 1.785 Wisudawan dan 423 diantaranya meraih Predikat Cum Laude
Jimbaran - Sabtu (27/2/2021), Universitas Udayana menggelar upacara wisuda ke-140 yang berlangsung secara daring melalui aplikasi cisco webex. Wisuda yang mengambil titik lokasi pusat di Gedung Auditorium Widya Sabha ini hanya dihadiri langsung oleh Pimpinan Universitas, Ketua Senat dan Pimpinan Fakultas serta perwakilan wisudawan terbaik dari masing-masing jenjang dan fakultas. Wisuda kali ini kembali dilaksanakan secara Online untuk yang kelima kalinya mengingat masih terdapat penambahan kasus Covid-19 dan merupakan kebijakan yang diambil Universitas Udayana bagi lulusan yang telah memenuhi persyaratan untuk mengikuti prosesi wisuda, mengingat banyak lulusan yang membutuhkan Ijazah untuk melanjutkan pendidikan maupun keperluan untuk melamar pekerjaan. Dalam kesempatan ini Rektor Unud melepas 1.785 wisudawan dari berbagai jenjang yakni Diploma 54 orang, Sarjana 1.135 orang, Profesi 231 orang, Spesialis 49 orang, Magister 255 orang dan Doktor 61 orang sehingga jumlah alumni hingga saat ini sebanyak 102.041 orang.
Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. I Nyoman Gde Antara dalam laporannya menyampaikan Wisudawan kali ini didominasi oleh kaum perempuan yang jumlahnya 904 orang sedangkan wisudawan laki-laki sebanyak 881 orang. Dari sisi prestasi akademik IPK wisudawan perempuan lebih baik dari pada laki-laki, dimana rata-rata IPK perempuan 3,68 sedangkan rata-rata IPK laki-laki 3,58. Dilihat dari masa studi, rata-rata perempuan 7,82 semester sedangkan laki-laki masa studinya lebih lama yaitu 8,80 semester. Wisudawan yang memperoleh Predikat Dengan Pujian atau Cum Laude sebanyak 423 orang dan wisudawan yang merupakan penerima beasiswa sebanyak 202 orang.
Sementara Rektor Unud Prof. A.A Raka Sudewi dalam sambutannya berpesan kepada seluruh wisudawan untuk senantiasa bijak dalam menerapkan ilmu yang telah diperoleh, menggunakannya untuk menghasilkan inovasi yang berguna dalam mensejahterakan masyarakat, bangsa dan negara, senantiasa bijak dalam menyikapi setiap isu-isu yang berkembang, jangan mudah terprovokasi dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berlandaskan ideologi Pancasila serta menjadi sosok teladan yang tangguh untuk membawa bangsa ini ke arah yang lebih baik dengan tetap berlandaskan etika dan norma-norma yang ada.
Lebih lanjut Rektor menyampaikan bahwa hampir setahun sudah bangsa kita telah dilanda pandemi wabah Covid-19 yang hingga kini masih terjadi penambahan kasus positif, bencana alam seperti banjir dan tanah longsor juga dialami beberapa daerah di Nusantara yang tentunya membawa pengaruh pada pertumbuhan ekonomi masyarakat. Pemerintah saat ini tengah menggalakkan upaya vaksinasi untuk dapat mengeluarkan bangsa ini dari pandemi wabah Covid-19. Universitas Udayana sebagai lembaga pemerintah di bidang pendidikan, juga telah turut berkontribusi dalam penanganan wabah Covid-19 dan juga membantu menumbuhkan perekonomian masyarakat melalui berbagai aktivitas yang telah dilakukan civitas akademika. Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah melaksanakan program merdeka belajar kampus merdeka untuk meningkatkan kualitas SDM. Tujuan kebijakan merdeka belajar - kampus merdeka adalah untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft skills maupun hard skills, agar lebih siap dan relevan dengan kebutuhan zaman.
Guna menunjang implementasi program ini Universitas Udayana telah menjalin kerja sama dengan beberapa mitra yang relevan untuk saling berkolaborasi dan bersinergi untuk turut memberikan bekal kepada lulusan agar siap menghadapi persaingan dalam dunia kerja. Melalui kerja sama yang dijalin, Rektor mengharapkan mitra untuk dapat menyerap lulusan Universitas Udayana.