SELENGGARAKAN TALKSHOW DI UNIVERSITAS UDAYANA, PCMI BALI PROMOSIKAN PROGRAM PERTUKARAN PEMUDA KEMENPORA KEPADA MAHASISWA

Foto Bersama Alumni Peserta Pertukaran Pemuda Dan Peserta Talkshow

 

Denpasar – Rabu (21/02), Alumni program pertukaran pemuda yang tergabung dalam Purna Caraka Muda Indonesia Bali (PCMI-BALI) melaksanakan Talkshow di Universitas Udayana. Kegiatan Talkshow ini diselenggerakan di Aula Nusantara, Gedung Agrokomplek, Denpasar. Kegiatan yang berlangsung selama dua jam ini (dimulai pukul 17.00 sampai pukul 19.00 WITA) dihadiri 70 peserta yang berasal dari mahasiswa dan pelajar di wilayah Denpasar dan sekitarnya.

Pada kegiatan Talkshow, dimoderatori oleh Ni Luh Putu Diah Desvi Arina yang merupakan alumni program Kapal Pemuda Nusantara. Pada sesi inti, kegiatan Talkshow ini diisi oleh empat pembicara utama yang merupakan alumni dari program pertukaran pemuda tahun lalu. Keempat pembicara tersebut adalah Wulan yang merupakan alumni program Perturan Pemuda Antar Negara menuju Singapura, Arta yang merupakan alumni program Pertukaran Pemuda Antar Negara ASEAN-Jepang, Juni yang merupakan alumni program Kapal Pemuda Nusantara, dan Andika yang merupakan alumni program Pertukaran Pemuda Antar Negara menuju India.​

Foto Saat Talkshow Sedang Berlangsung

 

Dalam sesi wawancara dengan ketua kegiatan Talkshow dan  juga sekaligus ketua seleksi pertukaran pemuda PCMI-Bali yaitu I Putu Dimas Malarena atau yang biasa disapa Dimas, menyampaikan bila Talkshow yang dilaksanakan kali ini bertujuan untuk mempromosikan program kegiatan Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) dan Kapal Pemuda Nusantara (KPN) yang setiap tahunnya diselenggarakan oleh KEMENPORA RI melalui seleksi dari PCMI. Selain itu, kegiatan ini juga ditujukan untuk mencari pemuda Bali yang unggul dan bisa membawa nama Bali di kancah Nasional maupun Internasional. Nantinya, poin utama dalam penyaringan pemuda peserta program pertukaran pemuda ini yaitu pemuda yang mampu berpikir progresif, berwawasan luas (open minded), dan mampu menerima perbedaan. Karakteristik pemuda seperti itulah yang menurut Dimas akan dicari oleh PCMI-Bali untuk dijadikan perwakilan Provinsi Bali guna memperkenalkan Bali secara mendunia.

Dimas menjelaskan bila pada tahun 2018, kegiatan pertukaran pemuda ini akan dimulai seleksi administrasinya pada tanggal 1 Maret 2018 hingga 31 Maret 2018. Mengenai persyaratan administrasi, para peserta yang memiliki keinginan kuat mengikuti kegiatan ini dapat selalu aktif memantau situs website PCMI-Bali  yaitu  pcmibali.wordpress.com. (pratama)