KENALI POTENSI DIRI DAN TINGKATKAN PRESTASI MELALUI PUBLIC SPEAKING

Pembukaan Seminar Nasional Himpunan Mahasiswa Program Studi Sastra Inggris Unud oleh Wakil Dekan III di damping oleh Ketua Prodi Sastra Inggris, Ketua Panitia serta ketua HMPSSI

Denpasar – Sabtu (14/10), Himpunan Mahasiswa Program Studi Sastra Inggris gelar seminar nasional bertajuk “Unleash Your Potential Through the Art of Publik Speaking” . Seminar yang berlangsung di Auditorium Widya Sabha Mandala ini dihadiri oleh sekitar 160 orang peserta, dari mahasiswa Universitas Udayana, siswa siswi SMA di Bali, serta beberapa mahasiswa dari luar Universitas Udayana seperti STIBA,STPBI, DHYANA PURA, dan Poltek Bali.

Axel Fung Triputra Djara yang juga sekaligus sebagai ketua pelaksana dalam acara seminar nasional Sasing ini, menjelaskan tujuan diselenggarakannya seminar ini selain untuk menjalankan program kerja dari HMPSSI, seminar nasional pertama pada masa periode ini juga bertujuan untuk mengedukasi para peserta seminar khususnya mahasiswa Sastra Inggris dalam menggali dan mengenali potensi diri melalui pemahaman public speaking, serta menjadikannya sebagai salah satu fondasi dalam mengembangkan potensi akademik.  

“Seminar nasional ini adalah seminar nasional pertama pada periode kepengurusan tahun ini, tujuannya adalah sesuai dengan tema yakni mampu mengenali dan menggali potensi diri melalui pemahaman public speaking” tuturnya.

Mr. Paulus Suardi saat memberikan materi pada Semar Nasional HMPSSI di Auditorium Widya Sabha Mandala.

Tidak hanya dihadiri oleh Wakil Dekan III, Prof.Dr. I Nyoman Weda Kusuma sebagai perwakilan Dekan FIB, namun seminar nasional Sasing kali ini juga dihadiri oleh tiga pembicara hebat dan mumpuni dibidangnya. Yakni Mr. Paulus Suardi S.S., M.Si. yang memaparkan materi bagaimana menggali potensi diri guna meningkatkan rasa percaya melalui penerapan “The Art of Publick Speaking”, kedua adalah Mr. Waluyo yang membawakan materi tentang bagaimana kemampuan Public Speaking untuk prestasi akademik yang membanggakan. Lebih dari itu ia juga memberikan tips dan trik untuk mendapatkan beasiswa ke luar negeri.

Sebagai penutup, Axel yang juga sebagai anggota HMPSSI itu berharap dari terlaksananya seminar nasional Sasing ini peserta mampu mengaplikasikan apa yang sudah dibagikan oleh pembicara mengenai Public Speaking, serta dapat merubah mindsets mahasiswa bahwa ikut seminar bukan hanya karena untuk mendapatkan SKP namun karena memang ingin memperoleh ilmu yang bermanfaat. (Ism)