Kegiatan Kunjungan Dari Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lampung dan Seminar Tentang “Strategic for Managing Tourism With Economic Growth After Covid – 19 Pandemic in Bali”

Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis menerima kunjungan studi banding dari Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lampung pada tanggal 9 Februari 2022, yang bertempat di The ONE Legian Hotel. Dalam kegiatan kunjungan ini juga dilakukan seminar dengan topik “Strategic For Managing Tourism With Economic Growth AfterCovid – 19 Pandemic in Bali” dengan narasumber dosen Prodi MM FEB Unud, Dr. Dra. Putu Saroyini Piartrini, M.M., Ak., dengan moderator Ni Putu Rika Puspa Astari, S.E. mahasiswa Prodi MM FEB Unud.




Kunjungan dilakukan dalam rangkaian program Global Visitation and Study Comparison, yang dipimpin langsung oleh Dekan FEB Unilam, Dr. Nairobi, S.E., M.Si, bersama Koprodi MM Prof. Dr. Mahrinasari, S.E., M.Sc., staf dosen dan 60 orang mahasiswa Magister Manajemen Angkatan 2020. Kunjungan dilakukan juga bertujuan untuk mempererat kerjasama dibidang Tri Darma Perguruan Tinggi.




Acara Seminar dibuka oleh MC dan di lanjutkan dengan sambutan dari Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lampung dan ditutup oleh Koprodi Magister Manajemen FEB Unud Dr. Ica Rika Candraningrat, S.E., M.M. Acara seminar dan kunjungan ditutup dengan penandatanganan kerjasama dan penyerahan kenang-kenangan