Vocal Group Membawa Medali Pertama FKH di Porseni Dies Natalis Universitas Udayana ke-61 tahun

Dalam rangka Dies Natalis Universitas Udayana (Unud) ke-61 tahun, Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) turut memeriahkan kegiatan Porseni yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Pemerintahan Mahasiswa (BEM-PM) dengan menjadi bagian dari peserta vocal group. Melalui lagu Sang Juara OST Dies Natalis Universitas Udayana dan Berlari Tanpa Kaki, FKH berhasil membawa medali perunggu pulang. Suara indah dari Sabrina Indah Valensia, James Rivaldo Dapa Ole, Gabriella Putri Salia, Febri Savina, Michelle Valentina, Anak Agung Ayu Intan Reisthavi yang diiringin dengan music kajon oleh Gusti Ayu Komang Tri Indah Purnama Dewi, gitar oleh Novantoadi Fardian, dan keyboard oleh Dian Kristi ini mampu memikat hati ketiga dewan juri pada malam Kamis (07/09) itu. “Saya seperti menonton pertunjukan yang sangat kompleks, setiap lirik dinyanyikan dengan ekspresi dan gerakan yang sesuai porsinya,” puji salah satu juri perlombaan vocal group.

Manager, official, dan pelatih dari Vetro Voice turut serta membimbing kontingen FKH sampai hari perlombaan tiba. “Yang pasti saya senang sekali, tidak menyangka, dan tentunya bangga dan sangat bersyukur FKH membawa juara. Latihan yang melelahkan tidak sia-sia dan berhasil mengharumkan nama FKH,” ungkap Adi Putra Novanolo Waruwu selaku manager dari vocal group FKH Unud.

 

 

 

Tidak luput dari dukungan, supporter FKH Unud, Veterinary Warrior, pun hadir meramaikan vocal group melalui tayangan live streaming youtube Porseni Dies Natalis Unud ke-61. Walau hanya melalui ketikan, mahasiswa/i FKH tetap konsisten memberi semangat dan apresiasi untuk sesama civitas FKH Udayana.

Keberhasilan meraih juara 3 dari vocal group ini tentu tidak mematahkan kontingen FKH di cabang pertandingan dan perlombaan lainnya dalam meraih medali. Jiwa yang semangat dan sportif akan terus diterapkan dalam Porseni Dies Natalis Unud ke-61 tahun demi membawa nama FKH menjadi lebih baik lagi.