SIDANG PROMOSI DOKTOR NI MADE SRI RUKMIYATI, S.E., M.Si PROGRAM STUDI DOKTOR MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS UDAYANA

Mahasiswa Program Studi Doktor Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana atas nama Ni Made Sri Rukmiyati, S.E., M.Si melaksanakan Sidang Promosi Doktor dan resmi menyandang Gelar Doktor pada Rabu, 5 September 2023. 

 

 

Sidang Promosi Doktor ini dipimpin oleh Ketua Sidang Bapak Prof. Dr. Ida Bagus Anom Purbawangsa, S.E, M.M. selaku Koordinator Program Studi Doktor Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana.

 

 

Adapun tema Disertasi yang diangkat oleh Promovenda Ni Made Sri Rukmiyati, S.E., M.Si yang mampu membawa promovenda meraih gelar doktor adalah Peranan Investor Recognition Memediasi Pengaruh Sustainability Reporting Quality Terhadap Nilai Perusahaan di Bursa Efek Indonesia.

 

 

Dimana tujuan Penelitian ini mengusulkan model terintegrasi yang mencangkup agency theory, signalling theory, dan resource-based view (RBV) theory, guna memberikan wawasan komprehensif mengenai hubungan antara sustainability reporting quality, investor recognition, intellectual capital, dan nilai perusahaan pada perusahaan sektor nonkeuangan di Bursa Efek Indonesia.

 

 

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa investor recognition memiliki peran penting dalam memediasi pengaruh sustainability reporting quality terhadap nilai perusahaan. Temuan ini merupakan hal yang baru dan menarik karena sebelumnya belum banyak dilakukan kajian empiris mengenai bagaimana investor recognition dapat memediasi pengaruh sustainability reporting quality terhadap nilai perusahaan, terutama pada perusahaan sektor nonkeuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

 

 

Sidang Promosi Doktor ini dilaksankana secara luring/offline yang bertempat di Gedung BH Lantai 3.4 FEB Unud-Sudirman, dimana Promotor dari Promovenda adalah Bapak Prof. Dr. Ida Bagus Anom Purbawangsa, S.E., M.M dan untuk Ko - Promotor I yakni Bapak Dr. I Gde Kajeng Baskara, S.E., Ak., M.M. dan Ko - Promotor II adalah Ibu Dr. Ica Rika Candraningrat, S.E., M.M. Promosi doktor ini juga dihadiri oleh empat orang udangan akademik yang terdiri dari Dr. Ida Ayu Putri Widawati, SE., M.Si., (Ketua Jurusan Kepariwisataan Poltekpar Bali), Dr. Putu Diah Sastri Pitanatri S.ST.Par., M. Par., (Assistant Professor of Bali Tourism Polytechnic), Dr. Fedy Romamti, S.E., M.M. dan Dr. Agus Wahyudi Salasa Gama, S.E., M.M. yang merupakan alumni dari Program Studi Doktor Manajemen Fakutas Ekonomi dan bisnis Universitas Udayana. Promovenda merupakan Dosen Politeknik Pariwisata Bali. Promovendus berhasil lulus ujian dengan predikat Sangat Memuaskan