Prodi Teknologi Pangan FTP Unud Kedatangan Doktor Baru, Ni Nyoman Puspawati Sukses Dalam Ujian Sidang Terbuka Promosi Doktor
Program Studi Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana menambah kualifikasi dosen dengan gelar Doktor. Dr. Ni Nyoman Puspawati, S.TP., M.Si salah satu dosen Program Studi Teknologi Pangan FTP Unud sukses dalam ujian sidang terbuka promosi Doktor pada Hari Rabu, 25 Mei 2022.
Topik yang diangkat dalam promosi Doktor oleh Dr. Ni Nyoman Puspawati, S.TP., M.Si adalah Sifat Fungsional Lactobacillus Indigenus Sebagai Antidiabetes Pada Tikus Putih Diabetes Melitus tipe 2. Sidang terbuka promosi Doktor berjalan dengan sukses, seluruh penguji mengatakan puas dengan jawaban yang diberikan.
Dr. Ni Nyoman Puspawati, S.TP., M.Si melaporkan bahwa keistimewaan dari isolat yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumbernya yang diperoleh dari sumber pangan local yaitu minuman teh kombuca, dadih dan bambu. Isolat yang terbaik secara in vivo di dapat dari teh kombucha yang berpotensi untuk dikembangkan sebagai probiotik yang mempunyai sifat antidiabetes.
Beliau juga melaporkan terkait hilirisasi topik yang dibawakan yaitu isolat yang digunakan tersebut kedepannya sudah bisa dikatakan siap dan sudah bisa diaplikasikan untuk memproduksi produk pangan berbasis susu sebagai hilirisasinya seperti contohnya yoghurt dan yakult dengan fungsi preventif sebagai pencegah diabetes melitus tipe 2.
Dengan suksesnya ujian sidang promosi doctor yang dilaksanakan, Dr. Ni Nyoman Puspawati, S.TP., M.Si sukses mendapatkan gelar Doktor ke 103 di lingkungan ilmu pertanian Universitas Udayana.