Peringati Hari Ibu, Pusat Studi Wanita dan Perlindungan Anak Unud Gelar Seminar Ilmiah
Jimbaran - Jumat, 14 Desember 2018, bertempat di Gedung Widya Sabha Kampus Bukit Jimbaran, Pusat Studi Wanita dan Perlindungan Anak Universitas Udayana menggelar seminar ilmiah dalam rangka peringatan Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember, dengan mengambil tema "Penguatan Ketahanan Budaya Menuju Indonesia yang Sejahtera, Berdaulat dan Berdaya Saing".
Seminar dibuka oleh Kepala Biro Akademik, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat mewakili Rektor Unud. Dalam kegiatan ini juga di serahkan penghargaan kepada Dr. Ir. Pande Ketut Diah Kencana, M.S dan Dr. Ir. Ni Luh Kartini, M.S atas jasanya bagi masyarakat dan ilmu pengetahuan dalam bidang pertanian. Seminar menghadirkan narasumber yaitu, Putri Suastini Koster (Istri Gubenur Bali sekaligus Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali) dan Made Diah Lestari (Dosen Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana).
Ketua Panitia Seminar, Putu Saroyeni menyampaikan tujuan dari penyelenggaraan seminar adalah untuk mensyukuri warisan nilai-nilai suri teladan semangat dari para ibu yang sudah menghadirkan Indonesia hari ini yang merdeka, bersatu dan berdaulat serta untuk memberikan kesempatan merefleksikan penghargaan atas apa yang sudah diwariskan menjadi pegangan dalam menjaga Indonesia.
Kepala Biro Akademik, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat Unud, Drs. I Gusti Ngurah Indra Kecapa, M.Ed berharap melalui tema yang diangkat dapat memperkuat budaya menuju Indonesia yang berdaulat dan para Ibu diharapkan tidak hanya bekerja namun juga menyatukan keluarga sekaligus Indonesia dalam wadah NKRI.
Jimbaran - Jumat, 14 Desember 2018, bertempat di Gedung Widya Sabha Kampus Bukit Jimbaran, Pusat Studi Wanita dan Perlindungan Anak Universitas Udayana menggelar seminar ilmiah dalam rangka peringatan Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember, dengan mengambil tema "Penguatan Ketahanan Budaya Menuju Indonesia yang Sejahtera, Berdaulat dan Berdaya Saing".
Seminar dibuka oleh Kepala Biro Akademik, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat mewakili Rektor Unud. Dalam kegiatan ini juga di serahkan penghargaan kepada Dr. Ir. Pande Ketut Diah Kencana, M.S dan Dr. Ir. Ni Luh Kartini, M.S atas jasanya bagi masyarakat dan ilmu pengetahuan dalam bidang pertanian. Seminar menghadirkan narasumber yaitu, Putri Suastini Koster (Istri Gubenur Bali sekaligus Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali) dan Made Diah Lestari (Dosen Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana).
Ketua Panitia Seminar, Putu Saroyeni menyampaikan tujuan dari penyelenggaraan seminar adalah untuk mensyukuri warisan nilai-nilai suri teladan semangat dari para ibu yang sudah menghadirkan Indonesia hari ini yang merdeka, bersatu dan berdaulat serta untuk memberikan kesempatan merefleksikan penghargaan atas apa yang sudah diwariskan menjadi pegangan dalam menjaga Indonesia.
Kepala Biro Akademik, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat Unud, Drs. I Gusti Ngurah Indra Kecapa, M.Ed berharap melalui tema yang diangkat dapat memperkuat budaya menuju Indonesia yang berdaulat dan para Ibu diharapkan tidak hanya bekerja namun juga menyatukan keluarga sekaligus Indonesia dalam wadah NKRI. (HM)