PENTINGNYA KOMPETENSI LULUSAN UNUD, LSP UNUD SELENGGARAKAN PELATIHAN
Denpasar – Lembaga Sertifikasi Profesi Universitas Udayana selenggarakan Pelatihan dan Sertifikasi Nasional Asesor Kompetensi Selasa, (24/07/2018) di Quest Hotel Denpasar. Pelatihan ini dilaksanakan selama lima hari dan dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Dr. Ir. I Nyoman Gde Antara, M.Eng. Sebanyak 19 orang Dosen dari 4 (empat) Fakultas yaitu Fakultas Pariwisata, FISIP, Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Bisnis mengikuti pelatihan tersebut.
Ketua Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Unud, Dr. Putu Saroyeni Piartrini, SE.,MM.Ak menyampaikan tujuan pelaksanaan pelatihan ini terkait dengan tupoksi dari lembaga Sertifikasi Profesi untuk membangun infrastruktur pendukung akademik dalam melaksanakan verifikasi kompetensi kerja yang relevan dibidang yang dipelajari oleh mahasiswa sebelum dilepas ke masyarakat oleh Universitas Udayana.
Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kapasitas LSP Unud yang bentuknya mencetak asesor kompetensi yang nantinya melaksanakan asesmen kompetensi lulusan, juga dalam rangka menjawab dinamika lingkungan dalam bidang pendidikan dimana saat ini LSP sudah memiliki 17 asesor yang merupakan dosen dari Fakultas Teknik dan FISIP. Dosen tersebut nantinya akan melakukan sertifikasi terhadap lulusan di fakultas masing-masing.
Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Ir. I Nyoman Gde Antara, M.Eng memberikan apresiasi kepada LSP Unud yang telah menyelenggarakan pelatihan. Disampaikan pula bahwa program ini akan berlanjut sehingga target keluaran dosen tersertifikasi menjadi asesor tercapai sehingga lulusan yang dihasilkan memiliki standar kompetensi sebagaimana yang diharapkan. Kedepan lulusan tidak hanya menggunakan ijazah tetapi juga harus melampirkan sertifikat terkait kompetensi lulusan. Untuk itu pimpinan universitas akan mendukung kegiatan LSP Unud dan mengembangkannya menjadi lebih besar serta berintegrasi dengan program universitas lainnya. (HM)