Rektor Beserta Rombongan Universitas Udayana Lakukan Kunjungan Kerja serta Penandatanganan Renewal Agreement ke Univerisitas Nanchang University-China

Kamis, 19 November 2024, Rektor beserta delegasi dari Universitas Udayana (Unud) melakukan kunjungan kerja serta penandatanganan pembaharuan kerjasama  dengan Nanchang University-China. Adapun delegasi dari Universitas Udayana yang hadir  adalah sebagai berikut Rektor Universitas Udayana Prof. I Ketut Sudarsana, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Informasi Prof. I Putu Gede Adiatmika, serta Direktur Indonesia TCI Universitas Udayana Dr. I Made Sendra, Direktur China TCI Universitas Udayana Prof. Tao Xianguang, serta asisten Direktur Confucius Institute Universitas Udayana Dr. I Gusti Ngurah Widyatmaja.

Kunjungan delegasi Universitas Udayana dibagi dalam dua tahap pertemuan yaitu pertemuan pertama dengan agenda penjajakan kerjasama antara Universitas Udayana dengan Nanchang University. Agenda pertemuan pertama dipimpin langsung oleh  Prof. Yi Chen Vice Dean of International Education College  dengan menghadirkan beberapa pimpinan dari Nanchang University seperti Director of Office of Internasional Affairs Li Wang, Dean of Art Architecture and Design College Zhi –Xiu Li, Vice Dean of School of Infrastructure Engineering Huo-Kun Li, Vice Dean of School of Tourism Jia Wang, Vice Dean of School of Infrastructure Engineering Shui-hua Jiang, Vice Dean of School of Infrastructure Engineerin Li –Sha He, Vice Dean of International Education College Jun Li, Vice Dean of International Education College Wen-jie Song.

Pertemuan diawali dengan tiga agenda penting yang dibahas dalam pertemuan tersebut, pertama yaitu yang pertama terkait dengan peluang kerjasama yang lebih luas untuk bisa memberikan ruang kepada kedua universitas untuk membangun kerjasama dalam berbagai bidang kerjasama sehingga memberikan manfaat yang lebih besar bagi kedua belah pihak.

Kedua terkait agenda program winter camp di Universitas Udayana yang rencana akan dilaksanakan pada bulan Pebruari 2025. Sedangkan agenda ketiga yaitu program 2+2 double degree khusunya dalam manajemen Pariwisata di Fakultas Pariwisata Universitas Udayana dengan School of Tourism Nanchang University.

Selain pertemuan terkait peluang kerjasama yang lebih luas, delegasi dari Universitas Udayana juga berkesempatan untuk melihat beberapa laboratorium di School of Infrastructure Engineering, Architecture and Design College. Kegiatan kunjungan ini tentu dengan tujuan untuk mengetahui secara realita terhadap fasilitas serta metode yang digunakan dalam mentransfer ilmu khusunya di School of Infrastructure Engineering, Architecture and Design College.

Pada hari yang bersamaan dilanjutkan dengan agenda utama yaitu acara penandatanganan renewal agreement antara Universitas Udayana dengan Nanchang University terkait dengan Tourism Confucius Institute.

Acara penandatanganan tersebut dihadiri langsung oleh President Nanchang University Prof. Ye Guang Chen. Dalam sambutannya disampaikan bahwa Universitas Nanchang dengan Universitas Udayana telah menjalin kerjasama begitu cukup lama yaitu tahun 2017 yang diawali dengan pendirian Tourism Chinese Language Training Center di Universitas Udayana. Perpanjangan penandatanganan kerjasama ini memberikan ruang untuk lebih menjalin kerjasama yang lebih intensif serta membuka peluang untuk bisa mengembangkan kerjasama yang lebih luas lagi mengingat Universitas Udayana merupakan salah satu universitas yang terkenal serta berada di daerah yang sangat terkenal dengan industri pariwisatanya di dunia.

Hal senada juga disampaikan Rektor Universitas Udayana dalam sambutannya yang menyampaikan ucapan terima kasih yang begitu tulus serta merasa terhormat karena telah melakukan kerja sama dengan baik selama ini. Kedepan diharapakan kerja sama tidak hanya pada aspek pembelajaran Bahasa Mandarin tetapi memperluas ruang lingkup kerjasama di segala bidang mengingat Universitas Udayana memiliki 13 fakultas dengan jenjang dari program diploma, sarjana, master, serta program doctoral. Melihat peluang kerjasama yang begitu besar tentu diharapkan berbagai program kerja bisa direalisasikan mengingat China sebagai negara maju dalam aspek ilmu pengetahuan dan teknologi.

Akhir kunjungan delegasi Universitas Udayana di Universitas Nanchang yaitu dengan jamuan makan siang serta penyerahan cinderamata dari kedua universitas. Jamuan makan siang dilaksanakan di area kampus Nanchang dengan disajikan makanan khas dari Nanchang. Jamuan makan siang  tersebut dihadiri langsung dari secretary party Universitas Nanchang bersama rombongan dari Universitas Nanchang.