Universitas Udayana Selenggarakan Workshop Penyusunan Rancangan Peraturan Rektor
Universitas Udayana (Unud) selenggarakan Workshop Penyusunan Rancangan Peraturan Rektor (Ranpertor) bertempat di Hotel Platinum Jimbaran pada 21 hingga 23 Agustus 2024. Workshop ini dilaksanakan dalam rangka proses transformasi Universitas Udayana menjadi PTN-BH. Workshop ini dihadiri oleh Tim Penyusun Rancangan Peraturan Rektor Universitas Udayana serta dari Pihak Eksternal seperti Perguruan Tinggi Swasta.
Ketua Pelaksana Dr. I Wayan Gayun Widharma dalam laporannya menyampaikan bahwa proses perjalanan PTN-BH Universitas Udayana sudah dimulai dengan dilakukan penyusunan proposal sejak tahun 2022. Dalam prosesnya, dilakukan penyusunan berbagai regulasi yang akan menunjang dari otonomi yang diberikan oleh PTN-BH. Tahun 2023 sudah dirampungkan 4 Peraturan Rektor yang wajib ada saat Universitas Udayana menjadi PTN-BH nantinya. Sementara di tahun 2024 difokuskan untuk menyusun regulasi strategis berupa 9 regulasi, dan diharapkan akhir Agustus ini bisa menuntaskan 9 Rancangan Peraturan Rektor ini.
Sementara Ketua PTN-BH Prof. Ir. Nyoman Semadi Antara mewakili Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan dalam sambutannya menyampaikan bahwa regulasi sangat penting Chaitanya dalam proses transformasi Universitas Udayana ke PTN-BH. Penyusunan Rancangan Peraturan Rektor untuk tahun ini sudah dimulai sejak bulan Februari. Pada kesempatan ini akan dilakukan Workshop Rancangan Peraturan Rektor tentang Pengelolaan Dana dan nanti diikuti dengan Standar Biaya Masukan serta Sistem Akuntansi dan Laporan Keuangan.
Lebih lanjut Prof. Ir. Nyoman Semadi Antara menyampaikan bahwa masukan dari pihak eksternal terutama Perguruan Tinggi Swasta juga perlu menjadi perhatian sehingga Rancangan Peraturan Rektor yang disusun benar-benar komprehensif.
Workshop hari pertama yakni Penyusunan Rancangan Peraturan Rektor tentang Pengelolaan Dana Universitas Udayana yang menghadirkan dua narasumber, yakni Dr. Ardiantor, S.E., M.Si., Ak. dari Universitas Airlangga dan Dr. Ir. Suwadi, M.T dari Intitus Teknologi Sepuluh November.
Sementara Workshop hari kedua yakni Penyusunan Rancangan Peraturan Rektor tentang Mekanisme Akuntansi dan Pelaporan Universitas Udayana dan hari ketiga Penyusunan Rancangan Peraturan Rektor tentang Standar Biaya Masukan Universitas Udayana dengan menghadirkan narasumber Helmy Adam, MSA, Ak. CPMA.