Tim Fakultas Pariwisata Universitas Udayana Observasi Lapangan Ekowisata di Katingan, Kalimantan Tengah
Tim Peneliti Unggulan Udayana Fakultas Pariwisata melakukan observasi lapangan, wawancara dan Focus Group Discussion (FGD) ke beberapa desa penyangga Zone Katingan Mentaya Projek dari 5 sampai 9 Juli 2024. Kegiatan ini bertujuan menghimpun beberapa data kewilayahan terkait potensi pengembangan hutan-hutan desa yg menjadi buffer kawasan inti Katingan Projek sebagai kawasan ekowisata. Kegiatan ini dibiayai dari dukungan dana LPPM Universitas Udayana.
Tim yang terdiri dari Nyoman Sukma Arida dan Gede Gian Saputra berkesempatan mengeksplorasi sungai Katingan dan Kalaru untuk melihat dari dekat kehidupan satwa liar dan langka seperti bekantan, burung rangkong, monyet, orang utan, dan lainnya.
Tim juga meninjau guest house yang berlokasi di tengah hutan desa, desa Karuing. Di desa Telaga juga ditemukan tempat keramat yang masih disakralkan warga yang memiliki pesan simbolik sebagai instrumen untuk merawat hutan.
Masyarakat desa setempat memang masih memegang erat tradisi dan adat Dayak meskipun telah memeluk agama Islam.
Guna memperkaya wawasan perihal tata kelola ekowisata, tim mengadakan FGD di dua desa yakni desa Telaga dan desa Karuing Kecamatan Kamipang, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah. Beberapa pengurus dan anggota simpul wasita hadir dan memberi masukan terkait tantangan dan kendala pengembangan ekowisata yang sudah dirintis sejak tahun 2017.
Secara garis besar kedua desa masih terkendala dalam hal SDM dan fasilitas penunjang ekowisata, sehingga pihak desa sangat mengharapkan pendampingan dari kampus pariwisata.
Sementara itu, di desa Tampelas tim diajak meninjau pembangunan pabrik pengolahan ikan gabus yang dilakukan pihak PT RMU. Salah satu CEO PT RMU , yakni Bapak Rezal Kusumaatmadja menyampaikan visi besar dari pembangunan pabrik tersebut yang sepenuhnya sumber energinya berasal dari tenaga Surya (solar panel).
Ke depan dari kegiatan riset awal ini diharapkan terjalin kerja sama yang sinergis antara pihak Universitas Udayana dengan PT Rimba Makmur Utama yang mengelola restorasi lahan gambut Katingan dalam mendampingi masyarakat desa setempat dalam meningkatkan tata kelola ekowisata. (SA)