Universitas Udayana Terima Kunjungan Universidade Nacional Timor Lorosa'e, Bahas Kemajuan Studi Program Beasiswa
Rektor Universitas Udayana (Unud) Prof. Ngakan Putu Gede Suardana didampingi Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Informasi menerima kunjungan Rektor Universidade Nacional Timor Lorosa'e (UNTL) beserta jajaran bertempat di Kantor Urusan Internasional Kampus Sudirman, Senin (27/11/2023).
Rektor Unud dalam kesempatan ini mengharapkan kerjasama yang telah dijalin selama ini antara Unud dengan UNTL dapat ditingkatkan dan lebih masif, tidak hanya dengan UNTL tetapi juga dengan institusi pemerintah yang ada di Timor Leste. "Tidak saja hanya mengirim mahasiswa ke Universitas Udayana, tetapi juga terkait research collaboration yang dapat ditingkatkan, professor dan student exchange, serta pengabdian kepada masyarakat, jadi kita siap untuk melaksanakan itu bersama-sama dengan UNTL," ujar Rektor Unud.
Sementara Rektor UNTL Prof. dr. Joao Soares Martins menyampaikan bahwa tahun lalu kerjasama antara Unud dengan UNTL sudah diperbaharui. Rektor mengapresiasi Universitas Udayana yang turut berkontribusi dalam membangun sumber daya manusia Timor Leste. Universitas Udayana melalui alumni-alumninya telah memberikan kontribusi dan peran sentral dalam pembangunan Timor Leste.
Saat ini beberapa dosen dari UNTL sedang melanjutkan pendidikan program Doktor di berbagai fakultas di Universitas Udayana, untuk itu Rektor UNTL menyampaikan ucapan terima kasih kepada Universitas Udayana yang telah menerima mahasiswa dari UNTL untuk melanjutkan pendidikan baik S2 maupun S3, dan mengharapkan dukungan kepada mahasiswa asal UNTL dalam menyelesaikan pendidikannya di Universtias Udayana. UNTL juga menyambut baik tawaran Rektor Unud untuk membuka peluang terkait kerjasama research maupun pengabdian masyarakat dengan Universitas Udayana di masa yang akan datang.