Biro Kemahasiswaan Unud Selenggarakaan LKMM-TD Tahun 2021
Universitas Udayana melalui Biro Kemahasiswaan selenggarakan kegiatan Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa Tingkat Dasar (LKMM-TD) Tahun 2021 bertempat di Aula Pascasarjana Kampus Denpasar, Selasa (30/11/2021). Kegiatan yang dihadiri oleh perwakilan mahasiswa dari 13 Fakultas ini dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Udayana.
Kegiatan LKMM-TD ini menghadirkan dua narasumber yakni Owner PT Djingga Media Ida Bagus Gede Dwidasmara, S.Kom., M.Cs dengan materi "Ambisi, Kenyataan dan Usaha di Era Revolusi Industri 4.0" dan narasumber kedua selaku Koordinator LLDIKTI Wilayah VIII Prof. Dasi Astawa dengan materi "Pengenalan dan Pengembangan Diri Sebagai Insan Intelektual".
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Prof. Ngakan Putu Gede Suardana dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan LKMM-TD ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap tahunnya. Tentunya kegiatan LKMM-TD ini merupakan kegiatan yang sangat baik untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa tentang cara berorganisasi serta menjadi pemimpin di suatu organisasi. "Melalui kegiatan LKMM ini akan menjadi bekal kalian untuk menempuh masa depan kalian yang merupakan generasi penerus yang akan memimpin Negara ini" ujar Prof Ngakan.