Rektor Unud Lantik Empat Dekan Baru

Denpasar - Rektor Universitas Udayana melantik empat Dekan Fakultas dan beberapa pejabat eselon III dan IV di lingkungan Universitas Udayana, Sabtu (28/9/2019) di Ruang Nusantara Gedung Agrokompleks Kampus Sudirman Denpasar. Acara pelantikan dan serah terima jabatan dihadiri oleh para pimpinan dan pejabat di lingkungan Universitas Udayana serta Dharma Wanita Persatuan Unud.

Empat Dekan yang dilantik terdiri dari Dekan FIB dijabat oleh Dr. Made Sri Satyawati, SS.,M.Hum dengan WD I I Nyoman Aryawibawa, WD II Dr. Ni Made Suryati dan WD III Dr. Ni Ketut Ratna Erawati.

Dekan Fakultas Peternakan dijabat oleh Dr. Ir. I Nyoman Tirta Ariana, MS dengan WD I Dr. Dewi Ayu Warmadewi, WD II Dr. Budi Rahayu Tanama Putri dan WD III Dr. I Nyoman Sumerta Miwada. 

Dekan Fakultas Pertanian dijabat oleh Dr. Ir. I Nyoman Gede Ustriyana, MM dengan WD I Dr. Ni Luh Kartini, WD II Prof. I Gusti Agung Ayu Ambarawati dan WD III Dr. I Wayan Diara. 

Dekan F.MIPA dijabat oleh Dra. Ni Luh Watiniasih, M.Sc.,Ph.D dengan WD I Dr. G.K. Gandhiadi, WD II Dr. I Made Sukadana dan WD III Dr. I Wayan Gede Gunawan.

Rektor Unud Prof. A.A. Raka Sudewi dalam sambutannya menyampaikan bahwa sebelumnya sudah dilakukan proses pemilihan untuk pejabat baru di lingkungan Universitas Udayana. Hal ini merupakan salah satu wujud demokrasi mulai dari rekrutment, memilih kandidat, sampai menjadi calon pejabat, dan hingga menjadi pejabat yang sah.

Rektor juga menyampaikan beberapa hal kepada para pejabat yang baru yakni senantiasa selalu setia dan taat sepenuhnya kepada Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara, dan Pemerintah, serta memiliki integritas, professional, netral dan bebas dari intervensi politik, bersih dari praktek korupsi, kolusi, nepotisme dalam rangka melaksanakan tugas pelayanan publik, tugas pemerintahan, dan tugas lainnya. (HM)