Tingkatkan Kapabilitas, USDI Selenggarakan Workshop Reportase
Unit Sumber Daya Informasi (USDI) Universitas Udayana menyelenggarakan Workshop Reportase, Sabtu (20/04/2019). Salah satu agenda tahunan USDI ini dilaksanakan di Ruang Video Conference Lantai 2 Gedung Global Development Learning Network (GDLN) Universitas Udayana, Denpasar dan diikuti oleh tim reportase USDI tahun 2019.
Tim Reportase merupakan bagian dari USDI yang terdiri atas mahasiswa Universitas Udayana yang telah mendaftar pada perekrutan terbuka tahun 2019. Pembentukan tim ini dilatarbelakangi oleh kegiatan USDI yang belum dapat dipublikasikan dengan baik kepada pihak internal maupun ekternal Universitas Udayana. Tugasnya adalah mempublikasikan hasil kerja dari USDI agar dapat dikenal baik oleh civitas Universitas Udayana maupun masyarakat luas dan merealisasikan USDI sebagai tulang punggung dari sisi fasilitas IT dan sistem informasi.
I Made Widiartha, S.Si., M.Kom., Sekretaris Bidang Layanan Teknologi Informasi USDI mengatakan workshop ini mempunyai tujuan penting, yaitu meningkatkan kapabilitas reporter dan memberikan gambaran mekanisme dalam bekerja. “Adapun tujuan pertama dari workshop ini adalah meningkatkan kapabilitas reporter yang bergabung bersama USDI dalam melakukan peliputan, editing, hingga publikasi ke website. Kedua, memberikan gambaran kepada reporter tetantang mekanisme pengunggahan berita melalui akun IMISSU masing-masing,” ujarnya.
Workshop ini menghadirkan dua pembicara, yang pertama adalah Dr. Ni Made Ras Amanda Gelgel, S.Sos, M.Si, dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Udayana sekaligus merupakan Pimpinan Media Komunikasi Universitas Udayana (Medkom Unud). Adapun materi yang diberikan adalah “Dasar Jurnalistik.” Kedua, I Dewa Gede Rai Indrayana yang merupakan PIC USDI yang bertugas mengelola website Universitas Udayana. Materi yang diberikan adalah “Mekanisme Pengunggahan Berita di Website Unud.”
Diharapkan workshop ini dapat memberikan pengetahuan dan pengalaman kepada Tim Reportase terkait teknik-teknik peliputan yang lebih baik sehingga mampu memberikan output yang lebih baik pula. Melalui hal tersebut pula, diharapkan Tim Reportase dapat membantu USDI dalam meningkatkan kinerja dan mencapai tujuan. (yun)