Psychedelic mengadakan Tiga Lomba Bergengsi
Kegiatan foto bersama antara dewan juri dan peserta lomba Esay kategori SMA/SMK/MA se-Bali.
Denpasar, (06/05) kegiatan dari program studi Psikologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana dikemas dengan pemandangan baru yakni dengan adanya penambahan kategori perlombaan. Pada awalnya kegiatan ini bernama PWC (psychology writing competition) akantetapi tahun ini mengalami perubahan yang didasarkan atas bertambahnya minat peserta yang lebih tertarik dengan lomba Debat, Photo Contest, dan Essay.
Berdasarkan kategori dari lomba Debat yakni diikuti oleh seluruh peserta dari Universitas di Indonesia, selanjutnya lomba Esay dibagi dua kategori yaitu Esay bagi siswa SMA/SMK/MA se-Bali dan Esay untuk mahasiswa se-Indonesia.
Peserta yang mengikuti lomba debat sejumlah 12 Tim dari Universitas diluar Bali, disusul dengan Lomba Esay siswa SMA/SMK/MA berjumlah 31, Lomba Esay mahasiswa se-Indonesia sejumlah 18 dan Lomba Photo Contest berjumlah 93 peserta.
Waktu yang dibutuhkan dalam persiapan hingga penyelenggaraan kegiatan Psychedelic ialah dari akhir Februari hingga Mei nanti. Pelaksanaan nya berlangsung di Gedung Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana selama 3 hari dari tanggal 5, 6 dan 7 mei 2017.
Masing-masing panitia bertugas dalam menjadi LO untuk mendampingi dari setiap kategori perlombaan. tahapan dari pelaksanaan lomba debat dibagi menjadi babak penyisihan dan perempat final pada hari ini dan dilanjutkan besok untuk babak semi final dan final. Selain itu, peserta lomba Esay baik siswa maupun mahasiswa pada hari ini mempresentasikan essay yang telah dilombakan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan tahun berikutnya penyelenggaraannya lebih baik lagi dan antusia peserta dapat bertambah sekaligus mempromosikan program studi Psikologi Unud. (khania)