PRODI ILMU SEJARAH AJAK MAHASISWA PENELITIAN DALAM RANGKA PENGAMBILAN KEBIJAKAN DI KELURAHAN SUMERTA
Dr. I Nyoman Wijaya, M.Hum. saat memberikan pemantaban materi penelitian sejarah kepada Mahasiswa Ilmu Sejarah yang akan melakukan penelitian di Kelurahan Sumerta.
Denpasar – Minggu (19/02), Sekitar 13 mahasiswa jurusan Ilmu Sejarah berkumpul di perpustakaan Tri Sadhana Putra (TSP) milik salah satu dosen Ilmu Sejarah, Dr. I Nyoman Wijaya, M.Hum, guna memantapkan diri untuk melakukan penelitian terkait dengan sosial kultural di Kelurahan Sumerta, Denpasar Timur. Penelitian ini merupakan penelitian yang diajukan oleh Pemerintahan Kota Denpasar ke Program Studi Ilmu Sejarah dengan ketentuan harus mengikutsertakan mahasiswanya dalam melakukan penelitian. Dengan keikutsertaan mahasiswa ini, diharapkan dapat menumbuhkan jiwa kritis mahasiswa dalam menghadapi fenomena yang sedang terjadi dalam masyarakat, baik fenomena sosial maupun budaya. Rencanya penelitian ini akan berlangsung dari bulan Februari hingga awal April 2017.
“Hasil dari penelitian ini nantinya akan dijadikan sebagai acuan Pemrintah Kota Denpasar khususnya Kelurahan Sumerta dalam merumuskan kebijakan mengenai pengelolaan migrasi dengan menggunakan potensi budaya”, Ujar I Nyoman Wijaya Dosen Ilmu Sejarah Unud. Adapun target dari penelitian ini adalah dapat menhasilkan sebuah sejarah sosial yang bisa dijadikan acuan oleh para pengambil kebijakan yang ingin menggunakan potensi budaya dalam mengelola kebijakan migrasi. Tidak hanya itu, tetapi juga memberikan sebuah pola berpikir bagaimana Ilmu Sejarah mampu mengkaji sebuah fenomena mikro untuk kepentingan makro, tambahnya. (Isma)