SIDANG PROMOSI DOKTOR ATAS NAMA NI LUH GDE ANA PERTIWI, S.E., M.SI. PROGRAM STUDI DOKTOR ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS UDAYANA

Provinsi Bali merupakan salah satu provinsi dengan produksi volume limbah terbanyak di Indonesia. Setiap harinya sampah yang di hasilkan di Provinsi Bali mencapai 4.281 Ton atau 1.5 juta Ton setiap tahun. total volume sampah yang dihasilkan di Provinsi Bali sepanjang tahun 2019 hingga 2020 rata- rata terus mengalami peningkatan. Provinsi Bali pada tahun 2019 diperkirakan menghasilkan sampah mencapai 11,836.51m3 /hari yang mengalami peningkatan mencapai 976,45 m3 /hari. 




Pada kesempatan yang berbahagia ini, Kamis 19 Januari 2023 promovenda Ni Luh Gde Ana Pertiwi, S.E., M.Si. mengangkat topik tentang: Pengaruh Tri Hita Karana, Modal Sosial Dan Peran Pemerintah Terhadap Orientasi Kewirausahaan Sosial Dan Kinerja Usaha Bank Sampah Di Kota Denpasar.

Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan peran serta kinerja bank sampah yang sudah terbangun dengan memasukkan unsur tri hita karana dan kewirausahaan sosial di dalamnya serta didukung oleh peran serta pemerintah dalam bentuk fasilitas. Penyuluhan pengelolahan sampah dengan menggandeng pihak swasta dan membuat regulasi aturan yang lebih tegas dan juga orientasi kewirausahaan social pelaku usaha bank sampah perlu diperkuat dalam rangka menyusun perencanaan usaha yang sistematis.Hasil dari penelitian ini adalah Tri Hita Karana, modal sosial dan peran pemerintah secara langsung berpengaruh positif dan signifikan terhadap orientasi kewirausahaan sosial pada pelaku usaha Bank Sampah di Kota Denpasar. 2) Tri Hita Karana, modal sosial, peran pemerintah dan orientasi kewirausahaan sosial secara langsung berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja usaha pada pelaku usaha Bank Sampah di Kota Denpasar. 3) Orientasi kewirausahaan sosial memediasi pengaruh Tri Hita Karana dan modal sosial. Orientasi kewirausahaan sosial tidak memiliki peran mediasi pada pengaruh peran pemerintah terhadap kinerja usaha Bank Sampah.






Sidang Promosi Doktor ini dilaksanakan secara Offline, dimana Promotor dari Promovenda ini adalah Ibu Prof. Dr. Ni Nyoman Yuliarmi, S.E., M.P., serta Kopromotor Prof. Dr. Made Suyana Utama,S.E., M.S. dan Kopromotor II adalah Dr. Putu Ayu Pramitha Purwanti, S.E., M.Si. Ujian ini dipimpin oleh Ibu Ketua Sidang yang pada kesempatan ini dipimpin oleh Ibu Koprodi, Ibu Prof. Dr. Ni Nyoman Yuliarmi, S.E., M.P. Promovenda pemilik (owner) dari Fancy Tummy Bakery Promovenda berhasil lulus ujian dengan predikat Memuaskan.