Ambil Peran dalam Webinar Pangan Aman Untuk Kesehatan Lebih Baik, Guru Besar FTP Unud Didapuk sebagai Narasumber oleh Prodia OHI Internasional
Guru Besar Fakultas
Teknologi Pertanian, Prof. Dr. Ir. I Nengah Kencana Putra, M.S dari Program
Studi Teknologi Pangan dan Prof. Ir. Nyoman Semadi Antara, M.P., Ph.D. dari
Program Studi Teknologi Industri Pertanian menjadi narasumber dalam kegiatan
Webinar Pangan Aman Untuk Kesehatan Lebih baik yang diselenggarakan oleh Prodia
Occupational Health Institue (OHI) Internasional pada Hari Rabu, 6 Juli 2022
yang dilaksanakan di Hotel Prime Plaza serta secara Hybdrid melalui Zoom
Meetings untuk daerah Bali dan Jakarta.
Dalam kegiatan ini, Guru
Besar FTP Unud mengambil peran sebagai narasumber. Prof. Dr. Ir. I Nengah
Kencana Putra, M.S memberikan pemaparan terkait Keamanan Pangan dalam Produk
Pangan Olahan sedangkan dan Prof. Ir. Nyoman Semadi Antara, M.P., Ph.D.
memberikan pemaparan terkait Issue Terkini Terkait Pangan Sehat serta
Narasumber dari BBPOM Denpasar yang memaparkan Regulasi Terkait Keamanan Pangan
Olahan. Talkshow juga dilaksanakan pada kegiatan ini yang langsung menghadirkan
RnPD Manager Prodia OHI Bapak Dr. Mulyana, M.Si dan Owner Lean Lab yaitu
Jonatahan K. Halliyanto serta moderator dari Prodia OHI bapak Dr. dr. Liem Jen
Fuk, M.KK, Sp.Ok.
Salah satu Guru Besar FTP
Unud, Prof. Dr. Ir. I Nengah Kencana Putra, M.S dalam pemaparan materinya
memberikan edukasi terkait mutu pangan, keamanan pangan, pangan aman, bahaya
pangan, dan peluang terjadinya food borne diseases. Selain itu beliau juga
mengajak seluruh peserta kegiatan terutama pelaku UMKM, pebisnis di bidang
pangan maupun yang memiliki kontak erat dengan proses produksi pangan untuk
memperhatikan 5 kunci keamanan pangan dalam proses pengolahan pangan seperti
jaga kebersihan, pisahkan bahan mentah dan makanan matang, masak dengan
seksama, jaga pangan pada suhu aman dan gunakan bahan baku dan air yang aman.