BIMTEK Perjanjian Kerja Sama (PKS) Balai Taman Nasional Bali Barat (TNBB)
Sebagai tindak lanjut Perjanjian Kerja Sama (PKS) Pascasarjana Universitas Udayana dengan Kepala Balai Taman Nasional Bali Barat (TNBB), Pascasarjana Universitas Udayana menghadiri BIMTEK Penyelenggaraan Perjanjian Kerjasama Kawasan Konservasi di Taman Nasional Bali Barat. Selasa (14/06/2022) bertempat di Aula TN Bali Barat. Turut hadir 30 orang Mitra/Calon Mitra dari kerjasama dengan pihak TN Bali Barat.
Dalam Sambutannya, Kepala TNBB Drh. Agus Ngurah Krisna Kepakisan, M.Si menyampaikan dengan diadakanya BIMTEK ini diharapkan dapat membantu optimalisasi pengelolaan kerjasama terhadap taman nasional dengan luas. Kegiatan ini diharapkan para pihak lebih memahami konsep konservasi sumber daya alam hayati, lebih mengenal sumber daya alam yang kaya raya di negeri kita. Diharapkan juga terjadi transfer ilmu dan sekaligus bisa bersama-sama mengeksplor berbagai potensi yang ada.
Pascasarjana Unud yang diwakili oleh Wakil Direktur II Dr. I Gusti Ayu Putri Kartika, SH., MH. mengucapkan "Kegiatan konservasi sumber daya alam di Bali dalam hal ini dengan Pascasarjana Universitas Udayana dalam mengemban tugas Tridharma Perguruan Tinggi tentu membutuhkan kerjasama, dan melalui kerjasama ini diharapkan ada eksekusi berupa program-program nyata yang diselenggarakan sehingga dapat terlibat penuh dalam konservasi sumber daya alam.
Acara diisi dengan penyampaian materi yaitu : Kebijakan Pengelolaan TN Bali Barat, Perjanjian Kerjasama dalam rangka penguatan fungsi pengelolaan TN, Perjanjian Kerjasama Pembangunan Strategis Yang Tidak Dapat Dielakan.
Melalui BIMTEK ini Pascasarjana Universitas Udayana dengan Balai TNBB diharapkan bisa diperoleh output antara lain inventarisasi dan pengelolaan keanekaragaman hayati di TNBB, pengelolaan lingkungan dan suasana kerja yang ergonomis dan pengelolaan kawasan perairan TNBB.