Pertemuan Konsorsium PT Kawasan Timur Indonesia (PTN - KTI)
Jumat, 27 Juni 2008
Menindaklanjuti kunjungan anggota Konsorsium PTN-KTI awal bulan Juni 2008 ke Belanda, bertempat di Kampus Sudirman, Unud, tanggal 27 Juni 2008, KPTN-KTI mengadakan pertemuan bersama 6 Perguruan Tinggi yang telah menandatangani MoU dengan Maastrich School of Management (MSM) Belanda dalam bidang Manajemen. Pertemuan dihadiri oleh Ketua Presidium, Direktur Eksekutif dan enam Rektor, Pembantu Rektor dan Direktur Pasca Sarjana PTN yang menandatangani MoU pada tanggal 11 Juni 2008 yaitu Universitas Hasanuddin, Makassar, Universitas Cenderawasih, Papua, Universitas Mataram, Nusa Tenggara Barat, Univeritas Mulawarman, Samarinda, Universitas Udayana, Bali, dan Universitas Samratulangi, Manado.
Pertemuan tersebut membahas hal-hal berikut: (1) Penetapan PTN anggota Konsorsium sebagai lokasi penyelenggaraan program (2) Jenis/tingkat kerjasama yang disanggupi (twinning atau double degree program) (3) Fasilitas yang sanggup disediakan oleh PTN pelaksana (4) Perumusan materi yang akan dituangkan dalam Perjanjian Kerjasama yang akan ditandatangani oleh masing-masing PTN Pelaksana dengan Maastrich School of Management (MSM) yang direncanakan akan ditandantangani pada bulan September 2008 di Indonesia.